• Gerakan Senam Wajah yang Bisa Bikin Awet Muda

    Ikuti Cara Senam Wajah Berikut, 5 Langkah Mudah Agar Wajah Kencang ...

    Penampilan wajah yang terlihat cantik dan sehat bisa didapatkan seseorang secara cuma-cuma, hanya perlu usaha untuk merawat wajah dengan cara yang tepat. Untuk bisa mendapatkan wajah sehat dan cantik, banyak sekali jenis perawatan yang bisa dilakukan mulai dari yang harganya murah sampai mahal, namun juga bisa secara gratis dengan melakukan senam wajah.

    Selain tak perlu mengeluarkan biaya, senam untuk wajah mampu memberi banyak manfaat terutama bagi kesehatan wajah. Bahkan salah satu manfaat yang paling menguntungkan bagi orang yang melakukan senam ini adalah terhindar dari penuaan. Selain itu, cara ini juga bisa dilakukan setiap hari tanpa harus menentukan waktu yang tepat untuk melakukannya. 

    Macam Gerakan Senam Wajah

    Salah satu cara membuat wajah tetap terlihat awet muda adalah dengan melakukan gerakan-gerakan yang termasuk dalam senam untuk wajah. Senam ini sangat berguna untuk melatih kekuatan otot-otot wajah, tentunya agar tetap kencang. Perlu diketahui bahwa wajah memilh lebih dari 40 otot yang harus dijaga.

    Gerakan Dahi

    Gerakan pertama pada senam untuk wajah adalah menggerakan dahi, cara melakukan gerakan ini sangat mudah, menggerakan alis dengan menggunakan otot dahi. Tahan selama 5 hingga 10 detik kemudian turunkan, ulangi gerakan ini sebanyak 10 kali di pagi hari.

    Gerakan Bibir

    Terdapat berbagai cara yang bisa digunakan untuk menggerakan bibir, misalnya bentuk bibir seperti saat menyedot minuman, atau bisa dengan buka mulut seperti saat mengucap huruf ‘O’. Tahan gerakan tersebut selama beberapa detik dan lepaskan, ulangi gerakan ini sebanyak 10 kali setiap pagi.

    Gerakan Mata

    Posisikan diri di kursi menghadap ke cermin, lalu pejamkan kedua mata dan usahakan untuk merasa rileks dan santai. Jika sudah, buka mata dan lakukan gerakan kedua bola mata ke arah atas dan bawah, melirik ke samping kanan atau kiri dan memutar.

    Gerakan Pipi

    Caranya tempelkan keempat jari tangan kecuali ibu jari di pipi, kemudian tarik kulit pipi ke atas secara bersamaan antara pipi kanan dan kiri. Lakukan gerakan ini dengan tersenyum selebar mungkin, manfaat dari gerakan ini adalah untuk dapat mengencangkan otot-otot pada pipi.

    Gerakan Dagu

    Lakukan dengan posisi duduk, lalu angkat kepala ke belakang, setelah itu monyongkan mulut seperti terlihat mirip duck face selama beberapa detik. Tahan posisi tersebut hingga hitungan ke-20, setelah itu kembalikan posisi kepala dan bibir seperti semula.

    Gerakan Leher

    Cara untuk melakukan gerakan ini adalah dengan mengangkat kepala ke belakang seperti posisi tengadah, setelah itu buka mulut lebar-lebar dan tahan selama 10 detik. Jika sudah, tutup mulut dan kembali ke posisi semula dengan melakukan pelemasan otot, lakukan sebanyak dua kali dalam seminggu.

    Sebagai rekomendasi, gerakan senam wajah di atas dapat dilakukan sebanyak tiga sampai lima kali dalam satu minggu. Untuk melakukan latihan ini, hanya perlu dilakukan selama 20 menit dalam setiap harinya. Hasil dari latihan ini dapat terlihat secara signifikan, membuat wajah secara teratur, meningkatkan sirkulasi darah dan oksigen ke berbagai area di wajah.

    Cara ini juga merupakan alternatif untuk menangani kerutan dan kekenduran pada kulit wajah dengan cara alami. Banyak penelitian yang menyebut bahwa jika melakukan senam untuk wajah secara teratur selama 20 minggu, maka dapat membuat wajah terlihat tiga tahun lebih muda dari usia seseorang saat ini.


    Tags Tags : ,
  • Commentaires

    Aucun commentaire pour le moment

    Suivre le flux RSS des commentaires


    Ajouter un commentaire

    Nom / Pseudo :

    E-mail (facultatif) :

    Site Web (facultatif) :

    Commentaire :